Heibogor.com – Persatuan Sepakbola Bogor (PSB) berencana mengadakan
seleksi kembali, untuk mengikuti kompetisi Piala Suratin musim 2015.
Pihak pengurus pun akan langsung menugaskan pelatih anyar mereka Robby Darwis, untuk memimpin langsung seleksi pemain usia 17 tahun itu.
“Kami akan membuka seleksi pemain U17 Senin (09/03/15) besok. Namun,
kami belum menentukan seleksi bakal dibuka berapa lama. Pokoknya
ketika pendaftar suah mencukupi untuk dilakukan seleksi, maka akan
segera kita gelar,” kata Ketua Umum PSB HM. Idris kepadaheibogor.com
Minggu (8/3/2015).
Dirinya menjelaskan, mekanisme proses penyeleksian pemain untuk Piala
Suratin tidak akan jauh berbeda dengan seleksi pemain PSB sebelumnya.
Para pemain yang memiliki talenta terbuka untuk mendaftarkan diri.
Namun usia pendaftar dibatasi bagi pemain dengan tahun kelahiran
maksimal 1998.
“Untuk usai memang kita batasi, soalnya ada di ketentuan. Maksimal
bagi pemain yang mendaftar harus dengan tahun kelahiran maksimal tahun
1998. Jadi batas usianya maksimal 17 tahun,” ujarnya.
Selain itu dirinya pun menambahkan, untuk 26 pemain yang lolos seleksi
sebagai pemain PSB untuk kompetisi Liga Nusantara. juga akan memulai
melakukan latihan perdana di bawah asuhan pelatih kepala, Robby Darwis
di awal pekan ini. Dalam latihan pertama ini, punggawa muda Laskar
Pakuan ini akan menjalani porsi latihan fisik.
“Tapi susunan pemain PSB masih belum fix. Masih dimungkinkan adanya
penambahan atau bahkan pencoretan pemain. Jadi artinya, 26 pemain
tersebut belum bisa dipastikan 100 persen bakal masuk jajaran pemain
PSB,” tegasnya.